BThemes

Home » » PMR dan PMI Jakarta Timur, Siap Bantu Warga Jakarta Atasi Bencana

PMR dan PMI Jakarta Timur, Siap Bantu Warga Jakarta Atasi Bencana


Dalam upaya menyiapkan para Remaja yang mandiri serta peduli terhadap lingkungan, bertempat di Bumi Perkemahan Cibubur (8 - 9 November), PMI Jakarta Timur menggelar kegiatan pembekalan dan pelatihan Palang Merah Remaja, mulai dari PMR Pemuda hingga Madya, dan dalam penutupan kegiatan tersebut, Walikota Jakarta Timur, Drs H Murdhani, MH berkenan melantik serta mengukuhkan PMR Jakarta Timur.

Ketua Umum PMI Provinsi DKI Jakarta, Rini Sutiyoso didepan anggota PMR menegaskan, bahwa setelah anak-anak dikukuhkan sebagai anggota PMR, maka kini tugas berat
sudah ada di pundak kalian, untuk memiliki tanggung jawab kepedulian terhadap masyarakat, disekitar kalian, terutama mengatasi masalah kemanusiaan, maupun masalah sosial yang ada disekitar kita, kita bangga bahwa peran PMR seperti yang diungkapkan bapak Walikota Jakarta Timur, atas peranserta PMR semala ini dalam membantu mengatasi masalah bencana, baik di Pengalengan, Sumatera Barat maupun bencana yang terjadi di sekitar Jakarta, seperti Banjir maupun kebakaran, dan juga masalah wabah penyakit, oleh sebab itu kami menghimbau pada anggota PMR yang telah dilantik hendaknya dapat bekerja bersama dan kerja keras untuk membantu masyarakat, serta tetap berkoordinasi dengan PMI DKI Jakarta, dan PMI Jakarta Timur. Pada para pembina hendaknya kualitas anggota PMR dapat terus ditingkatkan, sehingga perannya di tengah masyarakat dapat semakin meningkat, pinta Rini Sutiyoso.

Sementara dalam sambutannya, Drs H. Murdhani, MH meminta agar anak-anak anggota PMR tetap terus berprestasi di sekolah masing-masing, jangansampai karena ikut PMR nilainya jelak, apalagi sampai ada yang tidak naik. Setelah mengikuti pelatihan khusus ini, dirinya meminta pada seluruh anggota PMR untuk senantiasa melaksanakan Tri Bhakti PMR, yaitu berbakti kepada masyarakat, dengan membantu warga masyarakat yang membutuhkan pertolongan, serta senantiasa mempertinggi ketrampilan dan memelihara kesehatan, anak-anak harus bisa berlaku bersih sehingga bisa menjadi teladan di lingkungan sekolah maupu tempat tinggal, dengan membuang sampat ditempatnya.

Ketiga anggota PMR juga harus mampu mempererat persahabatan nasional, mapun intenasional, tanpa ada rasa permusuhan dan tawuran, saya yakit anggota PMR patut dibanggakan dan dapat dijaukan suri tauladan.

Sebagai pimpinan di Jakarta Timur, H Murdhani juga mengaku telah menyaksikan sendiri apa yang telah dilakukan oleh anggota PMR sebagai bentuk kepedulian, khususnya saat bercana banjir menimpa Jakarta beberapa tahun lalu, demikian juga saat terjadi epidemi demam berdarah, flu burung, HIV/AIDS anggota PMR telah bekerja bersama dengan instansi terkait dan segenap masyarakat, saat bencana Situ Gintung, saya juga melihat anggota PMR begitu aktif menghimpun bantuan untuk diberikan secara langsung, termasuk bencana di Pangalengan, Sumatera Barat, anggota PMR dan relawan PMI senantiasa melakukan kegiatan sosial secara iklas dan sukarela, mudah-mudahan hal ini bisa menjadi modal anak-anak untuk meningkatkan kepakaan terhadap masalah sosial kemanusiaan, oleh sebab itu saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pembina PMR dan Kepala Sekolah termasuk seluruh siswa anggota PMR, tegas H Murdhani.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Download

Archives



 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. BERITA GLOBAL - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modified by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger