Mendekati pelaksanaan pemilukada DKI Jakarta 11 Juli 2012, kesibukan warga Jakarta meningkat. Selain mengurusi persoalan keseharian, animo masyarakat ibukota menyambut suksesi kepemimpinan kepala daerah mulai menghangat. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya banner/spanduk yang mulai bertebaran disebagian wilayah ibukota. Terlebih di kantor-kantor timses pemenangan kandidat Cagub-Cawagub. Salah satunya adalah di Jalan Diponegoro 61 A.
Dimana
bermarkas tim penggalangan untuk Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli. Setiap harinya
sepanjang waktu kesibukan terlihat di tempat ini. Ratusan orang setiap harinya
terlihat memadati tempat ini. Dan hampir
setiap minggu, ratusan kader-kader suatu organisasi kemasyarakatan datang untuk
menyampaikan dukungan kepada Fauzi-Nachrowi. “137 organisasi kemasyarakatan, LSM, kelompok paguyuban etnis, kelompok
profesi dan lain-lain telah menyatakan dukungan kepada Fauzi Bowo-Nachrowi
Ramli untuk memimpin DKI Jakarta periode 2012-2017 dalam kebulatan tekad
bersama di Hotel Sahid Jakarta, Sabtu 5 Mei lalu”, demikian kata Kordinator
Penggalangan Keormasan Tim Dipo 61, Erwin H. Al-Jakartaty.
Sehari-hari
tokoh pemuda Betawi yang juga Commandante Blueforces ini dengan ramah dan sabar
terus melayani para tamu yang datang berkunjung. Menurutnya hingga saat ini
sudah 197 Ormas, LSM dan berbagai komunitas menyatakan dukungan untuk berjuang
dibarisan Fauzi-Nachrowi. Meski banjir
dukungan, pihaknya tetap rendah hati, sebagaimana yang juga ditunjukkan oleh
Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli. Meski berada dalam lapisan elite masyarakat
sebagai publik figur namun duet kandidat Cagub-Cawagub ini tetap terlihat
sederhana, santun dan merakyat.
Hasil
survey yang dipublikasikan diberbagai media tak membuat kerja tim penggalangan
Fauzi-Nachrowi ini kendor, bahkan semakin giat untuk melakukan sosialisasi ke
masyarakat. Demikian pula para ormas pendukung tim Dipo 61. Diantaranya adalah Sangkakala Muda Indonesia
(SANGKAMI), suatu kelompok organisasi budayawan asal Jawa Timur, yang merupakan
veteran pendukung Fauzi Bowo sejak tahun 2007. Menurut Dendy, Sekjen SANGKAMI Fauzi Bowo merupakan
figur pemimpin yang merakyat dan tahu akan kesulitan rakyat dikalangan graasroot. “Kami sebagai warga Jakarta asal Jawa Timur, telah melihat dan turut
merasakan upaya Fauzi Bowo dalam mensejahterakan rakyat Jakarta di berbagai
bidang, seperti kesehatan, pendidikan, pelayanan umum, kebudayaan dan
lain-lain. Sebagai penggiat budaya, kami merasa bahwa Fauzi Bowo telah membuka
ruang bagi kebudayaan nusantara untuk berkembang diibukota, khususnya budaya
Jawa Timur’’, demikian menurut Dendy.
Sebagai organisasi penggiat budaya dan seni-musik, SANGKAMI telah
mengkonsolidasikan para anggotanya yang terdapat para musisi jalanan (pengamen)
untuk turut menyuarakan dukungan melalui lagu-lagu yang disampaikan di publik
dan dinyanyikan diangkutan umum, rumah-rumah makan atau café-café.
Sementara
itu menurut Konradus Y. Brecmans, Ketua Aliansi Masyarakat NTT Cinta Jakarta (AMCJ),
hasil yang paling nyata selama lima tahun pemerintahan DKI Jakarta dipimpin
oleh Fauzi Bowo adalah peningkatan APBD yang luar biasa dan berkurangnya banjir
dibeberapa titik rawan ibukota, hingga kesempatan berusaha terbuka lebar. “Kami, masyarakat dari Nusa Tenggara Timur
telah sepakat untuk mendukung kembali
Fauzi Bowo melanjutkan program pembangunannya untuk memajukan Jakarta,
juga terhadap wakilnya Bang Nachrowi yang merupakan figure militer yang
simpatik. Masyarakat NTT melalui AMCJ siap membantu pula untuk mengamankan
ibukota.” Demikian pernyataan Konradus. Lebih lanjut Tokoh Masyarakat NTT
di Jakarta ini menegaskan bahwa tingkat korupsi di pemerintahan DKI Jakarta pun
telah menurun selama ini, dan pria ini meyakini bahwa Fauzi Bowo dan Nachrowi
Ramli merupakan figur yang bersih dan berkomitmen tinggi untuk memberantas
korupsi, karena latar belakang keduanya yang cukup mapan. Sementara itu Erwin
H. Al-Jakartaty menyatakan bahwa baik
SANGKAMI dan AMCJ merupakan bagian integral dari barisan ormas yang lain
dan telah bertekad untuk bersama-sama tim pendukung Dipo 61 lainnya memenangkan
Fauzi-Nachrowi dalam satu putaran dengan semangat tinggi dan kerja keras. **
0 komentar:
Posting Komentar